Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Korban TC Jangka Panjang Indra Sjafri, Gelandang Timnas U-19 Indonesia Kena Sanksi Persebaya

Nungki Nugroho - Senin, 5 Agustus 2024 | 11:21 WIB
Pemain Timnas U-19 Indonesia Toni Firmansyah di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (17/7/2024) malam.
TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM
Pemain Timnas U-19 Indonesia Toni Firmansyah di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (17/7/2024) malam.

Kemudian pemusatan latihan berlanjut sampai gelaran ASEAN Cup U-19 di Surabaya pada Juli 2024.

Akibatnya Toni harus mangkir dari latihan Persebaya Surabaya jelang Liga 1 2024/2025.

Hal tersebut tampaknya membuat geram manajemen Persebaya.

Pemilik nomor punggung 18 itu kemudian dikenai sanksi disiplin.

Pelatih Persebaya, Paul Munster, menyerahkan kasus Toni kepada manajemen.

"Situasi Toni adalah dengan manajemen. Ini masalah disiplin," kata Munster.

"Jadi, saat ini saya fokus dengan para pemain yang saya miliki saja," ucapnya menambahkan.

Toni tidak masuk dalam daftar skuad yang dipamerkan saat launching tim pada Minggu (4/8/2024).

"Gelandang Persebaya Toni Firmansyah sedang menjalani sanksi disiplin. Sanksi itu dijatuhkan karena Toni mangkir dari sesi latihan tim," bunyi rilis resmi Persebaya.

Baca Juga: Menanti Putusan Ipswich Town, Elkan Baggott Terlalu Tua untuk Tim U-21 Tapi Tak Terpakai di Tim Utama

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaNas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.