Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Target saya adalah selalu membantu tim, mencetak gol, memberikan assist, dan berjuang selama 90 menit. Saya berharap di akhir Liga kami bisa meraih juara," jelasnya.
Sementara itu, Tyronne del Pino kembali menunjukkan ketajamannya menyusul kondisi David da Silva yang belum prima.
Penyerang asal Spanyol itu baru saja mencetak dua gol ketika Persib mempermalukan Arema FC 3-1 di Stadion Soepriadi, Blitar, Jumat (25/1/2025).
Tyronne menegaskan bakal tampil maksimal di setiap laga bersama Persib.
"Kami harus bisa melanjutkan ini (kemenangan) dengan mentalitas yang kuat, lalu mempersiapkan diri menghadapi pertandingan berikutnya."
"Mulai sekarang, setiap laga itu seperti final bagi kami," tegas eks pemain Las Palmas tersebut.
Saat ini Persib dan Persija bersaing di papan atas klasemen.
Persib di puncak dengan 43 poin, sedangkan Persija membuntuti di urutan ketiga dengan 37 angka.
Baca Juga: Jadwal Liga 1 - Arema Vs Persib Jadi Laga Pembuka, Duel Timnas Warnai Persija Vs Persis
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Persib.co.id |