Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pesepakbola Bisa Terpapar Covid-19, Ini Salah Satu Penyebabnya

By Mukhammad Najmul Ula, Minggu, 5 April 2020 | 18:30 WIB
Ilustrasi penanganan pandemi Covid-19.

BOLANAS - Pandemi Covid-19 terbukti bisa menjangkiti siapa saja, termasuk sejumlah pesepak bola tenar seperti Wander Luiz.

Pandemi virus corona yang pertama kali merebak di Tiongkok pada akhir 2019 kini telah menginfeksi lebih dari satu juta orang di dunia.

Korban paling rawan dari virus yang bernama resmi Covid-19 tersebut ialah orang-orang berusia lanjut yang mempunyai imun lemah.

Namun, belakangan diketahui bahwa Covid-19 juga bisa menjangkiti banyak orang di usia yang masih tergolong prima.

Realita yang barangkali mengejutkan adalah Covid-19 nyatanya telah menular ke sejumlah figur olahraga populer.

Padahal, para atlet dikenal memiliki kebugaran fisik lebih baik dibanding profesi apa pun.

Di dunia sepak bola, sejumlah figur populer telah terkonfirmasi positif Covid-19, di antaranya Mikel Arteta (pelatih Arsenal), Paulo Dybala (penyerang Juventus), Callum Hudson-Odoi (penyerang Chelsea), dan banyak lagi.

Di Indonesia, striker Persib Bandung, Wander Luiz, terungkap menjadi pesepak bola profesional pertama di Indonesia yang positif terinfeksi Covid-19.

Baca Juga: Dampak Pandemi Covid-19 ke Timnas: Agenda Dibatalkan dan Sulit Latihan

Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandung, Rita Verita, ikut berbicara terkait realita memprihatinkan tersebut.

"Karena virus ini kan bisa menyerang siapa pun. Yang bisa menangkal virus ini adalah orang dengan daya tahan tubuh yang baik," ucap Rita, seperti dikutip Bolanas dari Kompas.

"Bagi seseorang yang punya daya tahan tubuh yang kurang bagus tentu tidak bisa menahan virus ini, walaupun dia olahragawan," tambahnya.

Rita menduga, para pesepak bola yang tertular Covid-19 sedang berada dalam kondisi tidak baik.

"Mungkin, pada saat terkena virus ini, daya tahan tubuhnya sedang tidak baik, sehingga akhirnya virus tidak bisa dilawan dan akhirnya dia terkena," jelasnya.

Rita menyerukan agar siapa pun, baik orang biasa maupun atlet, segera melakukan tindakan preventif agar terhindar dari penularan virus corona.

"Bisa dengan rajin cuci tangan dengan sabun. Itu kan perilaku yang banyak orang abaikan, padahal itu sangat penting," pungkasnya.

Baca Juga: Dua Bersaudara Persib Bandung Rukun Berlatih Sendiri di Rumah

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

BREAKING NEWS - Asisten pelatih timnas Indonesia, Gong Oh Kyun, dinyatakan positif mengidap COVID-19 atau virus corona. #timnas #indonesia #pssi #gongohkyun #bolasport #bolastylo #sportfeat #superballid #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Tag