Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Dua laga uji coba timnas U-19 Indonesia di Spanyol dipastikan batal digelar sesuai dengan jadwal awal.
Kabar kurang sedap datang dari pemusatan latihan (TC) timnas U-19 Indonesia di Spanyol.
Timnas U-19 Indonesia sudah dua kali dibuat gigit jari.
Pasalnya, dua laga uji coba awal mereka kini telah resmi ditunda.
Pada awalnya, timnas U-19 Indonesia dijadwalkan melakoni laga perdana mereka, Minggu (3/1/2021) lalu.
Baca Juga: Moncer di Laga Internal Timnas U-19 Indonesia, Wonderkid Bali United Borong Dua Gol
Namun, laga menghadapai Gimnastic Tarragona itu mengalami penundaan.
Laga itu pun dijadwal ulang menjadi 7 Januari 2021 mendatang.
PSSI kembali mengumumkan bahwa laga timnas U-19 Indonesia berikutnya melawan Lleida Esportiu U-19 juga harus ditunda.
"Timnas U-19 pada Selasa (5/1/2021) belum melakoni laga uji coba," bunyi pernyataan resmi PSSI.
Baca Juga: Elkan Baggott Masuk Radar 3 Klub Premier League, Asisten Pelatih Timnas U-19 Indonesia Angkat Bicara
"Sebelumnya Garuda Nusantara dijadwalkan akan menjalani laga uji coba melawan Lleida Esportiu U-19, namun harus ditunda," tulis PSSI.
Meski begitu, PSSI tak menjelaskan lebih lanjut mengenai alasan ditundanya dua laga tersebut.
Pelaksana Tugas (Plt) Sekjen PSSI, Yunus Nusi, mengatakan pihaknya masih menunggu konfirmasi terkait jadwal pasti laga uji coba timnas U-19 Indonesia di Spanyol.
Menurut PSSI, pandemi Covid-19 membuat jadwal uji coba timnas di Spanyol menjadi terganggu.
"Kami masih menunggu konfirmasi ya," kata Yunus Nusi dikutip Bolanas dari BolaSport, Senin (4/1/2020).
Timnas U-19 Indonesia sendiri dijadwalkan akan berada di Spanyol hingga 31 Januari 2021.
Rencananya akan ada lima laga uji coba yang akan dilakoni oleh timnas U-19 Indonesia selama di Negeri Matador.
Baca Juga: Kelana Mahessa Bertekad Curi Satu Tempat di Skuad Utama Timnas U-19 Indonesia