Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Malaysia Siap Calonkan Diri Jadi Tuan Rumah Kualifikasi Piala Asia 2023

By Unggul Tan Ngasorake, Jumat, 22 Oktober 2021 | 17:00 WIB
Pemain timnas Malaysia memberikan penghormatan ke suporternya seusai mengalahkan timnas Sri Lanka pada laga persahabatan di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, 5 Oktober 2019.

BOLANAS.COM - Federasi Sepak bola Malaysia (FAM) siap mengajukan diri untuk menjadi tuan rumah Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Seperti diketahui, Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) baru saja mengubah format Kualifkasi Piala Asia 2023.

Pada awalnya, Kualifikai Piala Asia 2023 akan digelar dengan sistem kandang-tandang.

Namun, rencana tersebut harus terganjal pandemi Covid-19 di sejumlah daerah.

AFC pun memutuskan untuk mengganti format Kualifikasi Piala Asia 2023 menjadi single round robin.

Baca Juga: Jelang Timnas U-23 Indonesia Vs Nepal, Shin Tae-yong Keluhkan Kondisi Lapangan

Itu artinya masing-masing tim di setiap grup hanya akan bermain sebanyak tiga kali.

Rencananya Kualifikasi Piala Asia 2023 akan digelar pada 8, 11, 14 Juni 2022 mendatang.

AFC sendiri rencannya akan membuka peluang untuk setiap negara mencalonkan diri menjadi tuan rumah.

Akan tetapi ada sejumlah persyaratan khusus yang harus dipenuhi oleh calon tuan rumah.

Salah satunya adalah tak adanya aturan wajib karantina bagi setiap tim tamu yang datang.

Peluang ini pun disambut positif oleh Sekretaris Jenderal FAM, Saifuddin Abu Bakar.

Saifuddin Abu Bakar menyebut bahwa Malaysia berminat untuk menjadi tuan rumah.

Baca Juga: Pengakuan Striker Persela soal Gol 'Haram' ke Gawang Persebaya

"Kami berniat untuk bersaing menjadi tuan rumah," kata Saifuddin dikutip dari Metro.

Meski begitu, Saifuddin menyebut pihak FAM masih belum mengajukan penawaran resmi.

Saifuddin menjelaskan bahwa pihakny masih menunggu AFC membuka pendaftaran untuk menjadi tuan rumah.

"Kami masih menunggu AFC membuka waktu pendaftaran," ungkap Saifuddin.

"Insya Allah kami akan berusaha sekuat tenaga agar terpilih," imbuhnya.

Sementara itu, PSSI masih belum mengambil sikap terkait kemungkinan menjadi tuan rumah Kualifikasi Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia sendir dipastikan akan berlaga di Kualifikasi Piala Asia 2023 usai mengalahkan Taiwan di babak play-off.

Baca Juga: Geram dengan Wasit di Laga Persebaya Vs Persela, Aji Santoso Desak Liga 1 Pakai VAR

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P