Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Egy Maulana Vikri belum mengumumkan klub baru, bursa transfer Eropa sudah dibuka dan sebagian besar tim sudah memulai latihan pramusim.
Egy Maulana Vikri masih membuat publik Indonesia bertanya-tanya mengenai klub barunya pada musim depan.
Kini berusia 22 tahun, Egy Maulana Vikri tergolong sebagai pemain langka di Indonesia, lantaran selalu bermain di luar negeri sejak memulai karier profesional.
Egy Maulana Vikri tercatat menghabiskan tiga musim di Lechia Gdansk (Polandia), lantas bermain di FK Senica (Slovakia) pada 2021/22.
Baca Juga: Final Piala Presiden 2022 - Motivasi Ganda Pelatih Borneo FC Jelang Jumpa Arema FC
Kini, winger timnas Indonesia itu berstatus bebas transfer lantaran "memutus" kontraknya bersama FK Senica pada awal Mei lalu.
Egy sejatinya terikat kontrak 1,5 tahun bersama FK Senica yang baru berakhir pada akhir musim depan, tetapi hangus karena klub itu dilanda krisis finansial.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sempat memberikan bocoran terkait masa depan Egy di level klub.
"Egy memang bicara tentang masalah klub, ada (klub dari) dua negara memberi tawaran pada Egy," tulis Shin di Instagram (24/6/2022).
"Dari dua negara, ada tiga klub memberi tawaran pada Egy, tetapi saya tidak bisa lanjut bicara mana yang dia pilih," jelasnya.
Egy telah menyatakan ambisi untuk terus bermain di Eropa, sehingga pekan-pekan mendatang merupakan fase kritis baginya.
Pasalnya, klub-klub Eropa telah memulai masa pramusim, serta masa pendaftaran pemain di bursa transfer tiap negara telah dibuka.
Dilansir dari The Athletic, bursa transfer seluruh dunia dimulai pada musim panas tanggal 1 Juli.
Jadi, tiap klub seharusnya bisa menyelesaikan transfer dan mendaftarkan pemain bersangkutan ke liga setempat sejak tanggal tersebut.
Dalam hal latihan pramusim, sebagian besar klub juga sudah memulainya sejak akhir Juni atau awal Juli.
Musim 2022/23 di Eropa juga dimajukan satu atau dua pekan lebih cepat akibat Piala Dunia 2022 di Qatar yang digelar pada Oktober.
Rekan Egy di timnas Indonesia, Witan Sulaeman, menjadi salah satu pemain yang terdampak percepatan jadwal tersebut.
Witan Sulaeman langsung bergabung latihan pramusim Lechia Gdansk pada pertengahan Juni, atau tepat setelah rampung Kualifikasi Piala Asia 2023 bareng timnas Indonesia.
Namun, hingga memasuki pekan ketiga Juli, Egy tak kunjung mengumumkan klub baru.
Egy yang baru saja merayakan ulang tahun pada 7 Juli tersebut dipastikan melewatkan pekan-pekan perdana latihan pramusim klub anyarnya.
"Terima kasih atas semua doanya," tulis Egy di Instagram pada hari ulang tahun (7/7/2022).
Bila merujuk pada musim lalu, Egy bersama agen Dusan Bogdanovic menunggu hingga hari terakhir bursa transfer untuk mengumumkan klub baru.
Musim lalu, kepindahan Egy ke FK Senica baru diselesaikan pada 30 Agustus.