Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dion Cools Diputus Kontrak Klub Denmark, Pemain Incaran TMJ Bisa-bisa Singkirkan Jordi Amat dari Line Up JDT

By Najmul Ula, Jumat, 9 September 2022 | 16:20 WIB
Dion Cools (kiri) saat memperkuat Club Brugge.

BOLANAS.COM - Dion Cools diputus kontrak oleh FC Midtjylland, pemain naturalisasi Malaysia sudah lama menjadi incaran Johor Darul Takzim.

Jordi Amat kemungkinan akan mendapatkan pesaing baru di lini pertahanan Johor Darul Takzim, jika klub itu akan memburu Dion Cools.

Dion Cools merupakan pemain naturalisasi timnas Malaysia yang menghabiskan karier di Eropa, dengan terakhir membela FC Midtjylland.

Bisa dibilang, Dion Cools adalah pemain "sama besar" dengan Jordi Amat, pemain naturalisasi Indonesia yang lama merumput di Liga Spanyol.

Baca Juga: Arema FC Vs Persib - Luis Milla Waspadai Kejutan Singo Edan di Tangan Javier Roca

Dion Cools yang berposisi sebagai bek tengah mendapatkan kabar buruk berupa pemutusan kontrak oleh FC Midtjylland pada Kamis (9/9/2022).

Keputusan klub Denmark tersebut sejatinya sudah terbaca setelah meminjamkan sang pemain ke Zulte Waregem pada paruh kedua musim lalu.

Selain itu, Dion Cools juga tak didaftarkan dalam skuat untuk Europa League musim ini, yang menandakan tenaganya tak dibutuhkan pelatih.

"FC Midtjylland dan Dion Cools telah mencapai kata sepakat untuk menamatkan kontrak," demikian rilis klub (9/9/2022).

Baca Juga: Perlakuan Khusus untuk Pemain Terbaik, Shin Tae-yong Ungkap Marselino Tak Boleh Kerahkan 100 Persen saat Latihan