Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas Indonesia unggul atas Kamboja di babak pertama laga Grup B Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (23/12/2022).
Kejutan dibuat oleh pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, di awal pertandingan.
Shin Tae-yong memutuskan untuk mencadangkan Ilija Spasojevic.
Sebagai gantinya, Shin Tae-yong menaruh Muhammad Rafli sebagai ujung tombak timnas Indonesia.
Timnas Indonesia langsung tampil menekan sejak awal pertandingan.
Laga baru memasuki menit ke-2, Egy Maulana Vikri sempat menjebol gawang Kamboja.
Namun, gol Egy Maulana Vikri dianulir oleh wasit karena dianggap offside.
Berselang empat menit kemudian, Egy Maulana Vikri kembali menggetarkan gawang Kamboja.
Umpan silang Pratama Arhan dari sisi kiri langsung disambar tendangan kaki kiri oleh Egy.