Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Dunia U-17 2023 - Marc Guiu Tambah Satu Gol buat Barcelona, Arkhan Kaka Hanya Nambah Menit Main di Persis Solo

By Najmul Ula, Kamis, 14 Desember 2023 | 19:00 WIB
Bintang muda Barcelona, Marc Guiu, mencetak gol perdana di Liga Champions.

BOLANAS.COM - Marc Guiu mencetak satu gol di Liga Champions Eropa setelah Piala Dunia U-17 2023, Arkhan Kaka hanya menambah menit main.

Piala Dunia U-17 2023 Indonesia terbukti menelurkan pesepakbola jempolan, salah satunya Marc Guiu di Barcelona.

Guiu merupakan penyerang timnas Spanyol U-17 yang bermain turnamen junior terakbar di Indonesia bulan lalu.

Pemain kelahiran 4 Januari 2006 itu mencetak dua gol di sepanjang turnamen, dua-duanya di Stadion Manahan.

Gol pertama dicetak ke gawang Kanada pada laga pertama Grup B (10/11/2023), dan gol kedua dilesakkan ke gawang Jepang pada babak 16 besar (20/11/2023).

Sayang, kiprah Guiu dan timnas Spanyol terhenti pada babak delapan besar setelah disingkirkan Jerman yang kelak menjadi juara.

Sepulang dari Indonesia, Guiu meneruskan karier bersama tim utama Barcelona besutan Xavi Hernandez.

Xavi Hernandez sudah mempercayai sang penyerang belia sejak sebelum Piala Dunia U-17, yang dibalas dengan gol ke gawang Granada di ajang La Liga Spanyol.

Lantas kurang dari satu bulan sejak berlaga di Surakarta, Guiu kembali menorehkan namanya dalam buku sejarah Barcelona.

Baca Juga: 3 Hari Setelah Wasit Jepang Unjuk Kualitas, Wasit Indonesia Pamer Kesalahan Konyol di Liga 1

Ia mencetak gol lagi saat Blaugrana keok 2-3 dari Royal Antwerp di Liga Champions Eropa, Kamis (14/12/2023) dini hari tadi.

Guiu menanduk tendangan bebas kiriman Ilkay Gundogan untuk membuat skor 2-2 pada menit ke-91.

Sayang, Barca yang sedang terpuruk di ajang domestik langsung kebobolan sesaat kemudian, untuk menelan kekalahan 2-3.

Sementara itu di Indonesia, hanya ada satu pemain yang merasakan atmosfer kompetisi Liga 1 sesudah Piala Dunia U-17 2023.

Dia adalah Arkhan Kaka, penyerang timnas U-17 Indonesia yang juga mencetak dua gol di Piala Dunia U-17.

Arkhan sudah menjadi bagian dari tim utama Persis Solo di Liga 1, walau belum membukukan gol pertamanya.

Sesudah Piala Dunia U-17, ia juga kembali dipercaya di tim utama oleh pelatih Leonardo Medina.

Penyerang kelahiran 2 September 2007 (lebih muda hampir dua tahun dari Guiu) itu bermain pada laga pekan ke-22 Liga 1 2023/24 melawan Arema FC.

Baca Juga: Kata Bek Jebolan Man United Usai Singkirkan Elkan Baggott, Bek Indonesia Tak Pernah Menggerutu

Ia hanya bermain 18 menit, tanpa bisa menyelamatkan Laskar Sambernyawa dari kekalahan 1-3.

Laga itu kemudian menjadi perpisahan bagi Leonardo Medina yang berjasa memberi enam penampilan bagi Arkhan di Liga 1.

Arkhan tak dimainkan oleh caretaker Tithan Wulung Suryata pada laga berikutnya kontra Persebaya Surabaya, Rabu (13/12/2023).

Mengingat Persis tak memiliki pemain asing di posisi striker murni, Arkhan akan menjadi pilihan nomor dua di belakang Ramadhan Sananta.

Baca Juga: Banding ke Komdis PSSI Diterima, PSIS Dapat Keringanan Sanksi Penonton di Laga Kandang

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P