Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Suster Ngesot Minta Pemain Muda Indonesia Disiplin Menjaga Makan

Mukhammad Najmul Ula - Minggu, 5 April 2020 | 18:53 WIB
Nova Arianto (paling kiri) dan jajaran pelatih timnas Indonesia, termasuk Shin Tae-Yong (paling kanan).
Dokumentasi PSSI
Nova Arianto (paling kiri) dan jajaran pelatih timnas Indonesia, termasuk Shin Tae-Yong (paling kanan).

BOLANAS.COM - Asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto, menekankan pentingnya menjaga kedisiplinan kepada para pemain muda.

Nova Arianto merupakan eks bek tangguh yang semasa bermain dijuluki "Suster Ngesot" berkat perayaan "ngesot"-nya sesudah mencetak gol.

Sejak menjadi pemain di Pelita Bandung Raya dalam kurun waktu 2014-2015, Nova Arianto sudah mulai merintis karier sebagai pelatih.

Nova Arianto lantas sempat melatih Lampung Sakti, tim junior Bhayangkara, serta menjadi asisten Indra Sjafri di tim nasional Indonesia U-23.

Per 2020, ia ditunjuk PSSI untuk mendampingi Shin Tae-Yong menangani timnas Indonesia senior.

Berpengalaman melatih pemain junior di level klub dan timnas, ia mempunyai sejumlah catatan terhadap talenta muda Indonesia.

Baca Juga: Dua Bersaudara Persib Bandung Rukun Berlatih Sendiri di Rumah

Ia melihat banyak pemain muda yang justru tidak sanggup merekah ketika mulai memasuki jenjang senior.

Nama-nama yang dulu tenar di kelompok umur seperti Maldini Pali, Irvin Museng, Muchlis Hadi Ning, Syamsir Alam, Ravi Murdianto, dan banyak lainnya, kini tenggelam tak terdengar kabar.

Pelatih yang akrab disapa Vava tersebut menyoroti pentingnya menjaga kedisiplinan bagi pemain sepak bola sejak level junior.

Kedisiplinan tersebut juga termasuk bagaimana menjaga pola makan dan kehidupan pribadi pemain di luar lapangan.

"Kalau saya pribadi melihatnya kedisiplinan pemain, ya," ucap Nova, seperti dikutip Bolanas dari BolaSport.

"Seperti yang dibilang coach Shin Tae-Yong, saat mereka memasuki era profesional, terlihat kurang disiplin dalam mengatur kehidupan dan makannya," tambahnya.

Baca Juga: Dampak Pandemi Covid-19 ke Timnas: Agenda Dibatalkan dan Sulit Latihan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.