Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Remehkan Indonesia, Media Asing Sebut Vietnam Layak Juara Piala AFF 2020

Nungki Nugroho - Kamis, 23 April 2020 | 06:30 WIB
Timnas Vietnam menjuarai Piala AFF 2018
AFFSUZUKICUP.COM
Timnas Vietnam menjuarai Piala AFF 2018

"Tentu saja Park Hang-seo dan pelatih Vietnam akan menghadiri turnamen dengan pasukan terkuat dengan tekad yang tinggi," tulis Bongda pada Sabtu (18/4/2020).

Bongda memaparkan bahwa Vietnam sejauh ini menjadi tim paling perkasa di Asia Tenggara.

"Di bawah Park Hang-seo, sepak bola Vietnam terus meningkat dalam semua aspek dan dianggap lebih kuat dari Thailand. Tim Vietnam memiliki rekor tak terkalahkan saat menghadapi rival di Asia Tenggara."

"Bahkan ketika Thailand membawa tim terbaik tetap sulit untuk mengalahkan kekuatan Vietnam. Timnas U-23 Thailand menerima kekalahan 0-4 dari timnas U-2323 Vietnam di Kualifikasi Asia U-23 2020," tulis Bongda.

Pelatih timnas U-22 Vietnam, Park Hang Seo, memberikan arahan kepada pemainnya saat tampil di SEA Games 2019.
VFF.ORG.VN
Pelatih timnas U-22 Vietnam, Park Hang Seo, memberikan arahan kepada pemainnya saat tampil di SEA Games 2019.

Pada Piala AFF nanti, Thailand kemungkinan tidak mengirim kekuatan terbaik lantaran kompetisi lokal juga bergulir pada saat bersamaan.

Baca Juga: Tak Terkalahkan dan Nirbobol di Liga 1 2020, Pelatih Persiraja Ungkap 2 Kunci Permainan Timnya

Media kenamaan Vietnam tersebut juga tak ragu menyatakan kekuatan timnas mereka lebih tinggi daripada Thailand.

"Apabila nama-nama seperti Supachai, Supachok, dan Suphanat tidak menghadiri Piala AFF akan mempengaruhi kekuatan timnas Thailand. Dapat dikatakan bahwa kesenjangan antara Thailand tim Vietnam sangat besar."

Bahkan, Bongda menilai kekuatan Indonesia dan Malaysia terlalu remeh bagi timnas Vietnam.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.