Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Sependapat dengan Persebaya, Arema FC Optimistis Sambut Liga 1 2020 di Pulau Jawa

Nungki Nugroho - Senin, 6 Juli 2020 | 18:30 WIB
Logo Arema FC.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Logo Arema FC.

PSSI dan PT LIB berencana untuk menggelar seluruh pertandingan secara terpusat di Pulau Jawa.

Selain itu, protokol kesehatan juga akan diterapkan dalam setiap laga di Liga 1 2020.

Ruddy menilai hal tersebut semakin memudahkan akomodasi tim dalam menjalani setiap pertandingan.

"Kondisinya sama, semua tim bermain di Jawa tapi memang kalau kita bucara operasional memang lebih hemat seperti itu," kata Ruddy dikutip Bolanas dari laman resmi Liga 1.

Baca Juga: Eks Persib Bandung Tak Menutup Kemungkinan Gabung Persija Jakarta

Ruddy memaklumi ketidakadilan yang akan dialami oleh beberapa klub karena ini demi pencegahan dari pandemi Covid-19.

"Walaupun dari asas keadilan memang kurang adil karena klub harusnya bertanding di depan pendukungnya sendiri. Tetapi karena situasi saat ini yang tidak normal sehingga kondisinya harus seperti itu," ucapnya menambahkan.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : liga-indonesia.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.