Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diduga Langgar Regulasi, Klub Filipina Yakin Masih Diperbolehkan Hadapi Bali United di Piala AFC

Mukhammad Najmul Ula - Sabtu, 1 Agustus 2020 | 18:00 WIB
Logo baru United City FC, klub baru jelmaan Ceres-Negros yang mengalami kebangkrutan.
United City FC
Logo baru United City FC, klub baru jelmaan Ceres-Negros yang mengalami kebangkrutan.

BOLANAS.COM - Federasi Sepak Bola Filipina (PFF) yakin United City FC diperbolehkan berkompetisi di Piala AFC 2020 walau regulasi mengatakan sebaliknya.

Klub baru Filipina, United City FC, yakin dapat melanjutkan petualangan di Piala AFC 2020.

United City FC, klub jelmaan Ceres-Negros, masih menyisakan tiga pertandingan di Piala AFC 2020, salah satunya melawan Bali United.

Federasi Sepak Bola Filipina (PFF) pun sampai turun tangan meyakinkan AFC untuk memuluskan nasib United City FC.

Baca Juga: Seminggu Usai Operasi Jantung, Begini Kabar Pemulihan Pelatih Persib Robert Alberts

Semasa masih bernama Ceres-Negros, klub dengan kostum kebesaran kuning tersebut mengoleksi tiga trofi Liga Filipina.

Selain itu, Ceres-Negros juga rutin menjadi lawan tangguh bagi klub-klub Indonesia di Piala AFC, seperti Persija Jakarta dan Bali United.

Per 23 Juli 2020 lalu, seturut pergantian kepemilikan klub, Ceres-Negros resmi berganti nama menjadi United City FC.

Manajemen baru United City FC baru-baru ini mengumumkan berhasil mempertahankan 16 dari 21 pemain yang semula memperkuat Ceres-Negros.

Baca Juga: Sudah Jadi Ikon Jawa Barat, Manajemen Persib Pastikan Ghozali Siregar Tak Dicomot PSMS

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : vocketfc.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.