Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Kapten Persib Bandung khawatir kebijakan tanpa degradasi di Liga 1 2020 akan menghilangkan persaingan di papan bawah.
Kapten Persib Bandung, Supardi Nasir, menyatakan keberatan dengan penghapusan degradasi di Liga 1 2020.
Seperti diketahui, PSSI telah memutuskan menghilangkan degradasi di Liga 1 2020 dengan alasan pandemi virus corona atau Covid-19.
Supardi Nasir, yang telah tiga kali bertanding di Liga 1 2020, penghapusan degradasi dapat menghilangkan persaingan di papan bawah.
Baca Juga: Jelang Latihan Perdana Persib, Febri Hariyadi dan Beckham Putra Hampir Pasti Absen
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menjelaskan keputusan menghapus degradasi tersebut diambil demi kebaikan klub.
"Begini, sekarang kan ada 18 klub. Risiko terburuknya, kalau ada satu klub terpapar virus corona, kompetisi akan terhenti untuk tes Covid-19 dan segala macam. Itu akan jadi masalah," ujarnya seperti dilansir BolaSport.com (29/6/2020).
"Kasihan mereka nanti penampilannya tidak akan maksimal. Mungkin akan turun performanya. Kami menjaga itu sebetulnya," imbuh pria yang akrab disapa Iwan Bule tersebut.
Meski begitu, PSSI juga memastikan klub Liga 2 2020 tetap akan mendapat jatah promosi untuk dua klub.
Baca Juga: Timnas Indonesia Mulai Berlatih, Shin Tae-Yong Ungkap Alasan Panggil Banyak Pemain Baru
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Kompas.com |