Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Belakangan, manajemen PSIS membawa usulan tersebut ke manager meeting bersama PT LIB di Jakarta pada Jumat (7/8/2020).
Dalam pertemuan tersebut, PT LIB menyatakan hanya akan menanggung biaya operasional klub dari luar Jawa yang bermarkas di Yogyakarta.
"PSIS tetap akan menggunakan Stadion Citarum karena lebih efisien," ucap manajer PSIS Immanuel Anton di situs resmi klub (8/8/2020).
"PT LIB telah menyampaikan bahwa mereka hanya menanggung akomodasi bagi klub luar Jawa," imbuhnya.
"Untuk klub yang berasal dari pulau Jawa, akomodasi di Yogyakarta tetap menjadi tanggung jawab klub masing-masing," tanasnya.
Stadion Citarum telah diverifikasi oleh PT LIB pada Sabtu (25/7/2020).
CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi sebelumnya memastikan akan menyelesaikan proses pembangunan Stadium Citarum.
"Pada dasarnya kami tetap on track menyiapkan Stadion Citarum sebagai homebase karena Citarum itu dipakai atau enggak dipakai tetap menjadi rumah kita," ujarnya.
"Jadi suatu saat kami butuh main di Citarum, Citarum tetap bisa dipakai karena sudah standar Liga 1," pungkasnya.
Baca Juga: Bahagia Latihan Perdana di Stadion GBLA, Kapten Persib Tetap Berhati-Hati
Editor | : | Mukhammad Najmul Ula |
Sumber | : | psis.co.id |