Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Soal Gaji, Keluarga Jadi Alasan Sylvano Comvalius Mundur dari Persipura

Mukhammad Najmul Ula - Rabu, 26 Agustus 2020 | 10:10 WIB
Penyerang Persipura Jayapura, Syvano Comvalius.
https://www.kompas.com/sport/read/2020/02/06/100000267/comvalius-optimistis-bisa-kembali-tajam-bersa
Penyerang Persipura Jayapura, Syvano Comvalius.

Bagi Sylvano Comvalius, keputusan untuk mundur dari Persipura didasarkan alasan keluarga.

Ia mengaku telah berdiskusi dengan pelatih Jacksen F Tiago dan manajemen Persipura.

"Setelah berbicara dengan keluarga saya, pelatih Jacksen dan manajemen Persipura (dalam) dua minggu terakhir," ucap Comvalius seperti dilansir Instagram resmi klub (25/8/2020).

"Kami sampai pada kesimpulan bahwa untuk tahun 2020, saya tidak akan kembali ke Persipura dan tetap di Eropa," tegasnya.

Striker Arema FC , Sylvano Comvalius berebut bola dengan bek Persija Jakarta, Fachruddin Aryanto dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (23/11/2019). Arema FC ditahan imbang Persija Jalarta dengan skor 1-1.
SURYA/HAYU YUDHA PRABOWO
Striker Arema FC , Sylvano Comvalius berebut bola dengan bek Persija Jakarta, Fachruddin Aryanto dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (23/11/2019). Arema FC ditahan imbang Persija Jalarta dengan skor 1-1.

Comvalius menuturkan, ia memiliki keluarga kecil dengan dua anak berusia 2,5 tahun dan satu tahun yang tak bisa memasuki Indonesia.

"Aturan Covid-19 di Indonesia membuat istri dan anak saya tidak bisa ikut saya lagi ke Indonesia," jelasnya.

"2,5 tahun terakhir sangat sulit bagi istri saya untuk bepergian dengan bayi-bayi kecil dan saya memutuskan untuk tidak meninggalkannya sendirian di sisi lain dunia selama enam bulan ke depan," urainya.

Skuat Persipura Jayapura sendiri telah berlatih di Batu, Jawa Timur, dipimpin oleh pelatih Jacksen F Tiago.

Baca Juga: Para Pemain Persib Bandung Disiplin Jaga Pola Makan, Ini Buktinya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.