Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gelandang Bali United Brwa Nouri juga berpendapat sama dengan Shin Tae-Yong.
"Bagi saya, tentu saja makanan sangat mempengaruhi kualitas seorang atlet," ucapnya di situs resmi klub (31/8/2020).
Brwa Nouri pernah mengenyap sepak bola level tertinggi di Eropa, saat membela Ostersund di Liga Swedia.
Bersama Ostersund, Brwa Nouri mencapai babak 32 besar Europa League 2017/18 di bawah asuhan Graham Potter.
"Apa yang dimakan dan masuk ke dalam tubuh sangat mempengaruhi bakat mereka dalam bekerja sebagai atlet," tambahnya.
Gelandang berusia 33 tahun tersebut juga diketahui membatasi makanan yang dilahapnya, dengan cara menjadi vegetarian.
"Tidak hanya soal makanan, begitu juga soal istirahat, pola pemulihan pasca cedera dan hal penting lainnya dalam mendukung kinerja sebagai atlet terutama pesepak bola," pungkasnya.
Brwa Nouri sendiri sukses mengecap 27 pertandingan pada perjalanan Bali United menjadi juara di Liga 1 2019.
Baca Juga: Timnas U-19 Berlatih Tiga Kali di Kroasia, Kembaran Bagus Kahfi Puji Menu Latihan Shin Tae-Yong
Editor | : | Nungki Nugroho |