Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Shin Tae-yong menegaskan bahwa anak asuhnya saat ini masih berproses.
"Yang jelas tim masih berproses karena materi latihan dengan intensitas tinggi," jelas Shin Tae-yong dikutip Bolanas dari laman resmi PSSI.
Menurutnya, permainan timnas U-19 Indonesia telah menunjukkan peningkatan pada laga melawan Kroasia.
"Ada beberapa momen di pertandingan melawan Kroasia di mana para pemain bermain cukup baik dibanding laga melawan sebelumnya (Bulgaria)," tutur Shin Tae-yong.
Pada 11 September nanti, timnas U-19 Indonesia akan menghadapi lawan di Piala Asia nanti, Arab Saudi.
Berikut rekap sementara uji coba internasional timnas U-19 Indonesia:
Timnas U-19 Indonesia 0-2 Kyung Hee University (24/1/2020)
Timnas U-19 Indonesia 0-4 Seongnam (25/1/2020)
Timnas U-19 Indonesia 1-5 Busan IPark (27/1/2020)
Timnas U-19 Indonesia 1-4 Seongnam (28/1/2020)
Timnas U-19 Indonesia 2-1 Kyung Hee University (29/1/2020)
Timnas U-19 Indonesia 0-2 Bucheon FC 1995 (31/1/2020)
Timnas U-19 Indonesia 0-3 Bulgaria U19 (5/9/2020)
Timnas U-19 Indonesia 1-7 Kroasia U19 (8/9/2020)
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | PSSI.org |