Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Kevin Diks, Bek Level Liga Champions yang Tak Akan Menolak Panggilan Timnas Indonesia
"Para pemain tidak menyerah, mereka terus berjuang sampai menit akhir," ucap Shin, dikutip dari kanal Youtube PSSI (12/9/2020).
Dengan menunjukkan sikap pantang menyerah seperti di laga kontra Arab Saudi, Shin Tae-Yong meyakini timnas U-19 telah naik satu level.
"Jadi kalau pemain menunjukkan sikap pantang menyerah terus seperti ini, sepak bola Indonesia akan naik satu level," tandasnya.
Shin Tae-Yong juga memuji fokus para pemainnya meski sempat tertinggal tiga gol.
"Fokus dan permainan mereka semakin baik seiring bergulirnya laga, hingga akhirnya kita bisa menyamakan kedudukan," tuturnya.
Shin Tae-Yong tak lupa menekankan stamina para pemainnya yang perlu diperbaiki lagi.
"Kalau stamina dan fisik pemain menjadi baik, pertahanan kita juga makin solid dan tidak mudah dibobol banyak gol," pungkasnya.
Timnas Indonesia U-19 selanjutnya bakal menghadapi Qatar, 17 dan 20 September mendatang.
Baca Juga: Alasan Indonesia Tak Punya Slot Liga Champions Asia, Robert Alberts Ungkit Sanksi FIFA
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | YouTube PSSI |