Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebelum akhirnya, David Maulana dkk mampu menyamakan kedudukan pada babak kedua.
Shin Tae-yong lantas menyimpulkan beberapa kelemahan di sektor pertahanan timnas Indonesia U-19.
"Evaluasi kami, untuk pertahanan kadang masih takut terhadap pemain lawan dan antisipasi bola belum baik," kata Shin Tae-yong dikutip Bolanas dari Youtube resmi PSSI.
Baca Juga: Dua Pemain Eropa di Timnas U-19 Indonesia Belum Dimainkan Shin Tae-yong, Ini Alasannya
Shin menambahkan, pemain sering kehilangan fokus sehingga tidak sempurna dalam mengawal pemain lawan.
"Selain itu, penjagaan pemain juga kurang sempurna. Itu menyebabkan pemain kehilangan fokus akibat kekurangan stamina," tambah Shin Tae-yong.
Selanjutnya, eks pelatih timnas Korsel itu berjanji memperbaiki fisik dan stamina pemain supaya lebih kuat dalam bertahan.
"Kalau stamina dan fisik pemain menjadi baik, pertahanan kami juga semakin solid dan tidak mudah dibobol banyak gol," tutur Shin Tae-yong.
Meski banyak kelemahan, Shin Tae-yong menegaskan bahwa anak asuhnya mulai menunjukkan perkembangan.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | PSSI.org |