Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lebih Sering Gabung Timnas U-19, Robert Alberts Anggap Beckham Putra Belum Berkembang di Persib

Najmul Ula - Minggu, 1 November 2020 | 17:25 WIB
Pemain Timnas Indonesia U-19, Beckham Putra .
TRIBUNNEWS.COM/HASAN SAKRI GHOZALI
Pemain Timnas Indonesia U-19, Beckham Putra .

Robert Alberts pun mengomentari peluang Beckham Putra menembus skuat utama Persib.

"Sangat sulit untuk mengatakannya," ucap Robert dikutip dari Tribun Jabar (30/10/2020).

"Beberapa pemain bisa berkembang dengan sangat cepat, tergantung situasi yang dialami oleh pemain, daam hal ini Beckham," jelasnya.

Beckham Putra sendiri baru memiliki catatan lima kali bermain untuk tim senior Persib di Liga 1, empat di antaranya terjadi pada Liga 1 2019.

Pemain Persib Bandung, Rene Mihelic, Beckham Putra Nugraha, dan Artur Gevorkyan, saat merayakan kemenangan timnya atas Persipura Jayapura pada pekan pertama Liga 1 2019.
PERSIB.CO.ID
Pemain Persib Bandung, Rene Mihelic, Beckham Putra Nugraha, dan Artur Gevorkyan, saat merayakan kemenangan timnya atas Persipura Jayapura pada pekan pertama Liga 1 2019.

Robert berterus terang bahwa wonderkidnya itu belum berkembang bersama Persib lantaran lebih sering dipanggil tim nasional.

"Dia tidak berkembang bersama kami untuk saat ini karena lebih sering berada di tim nasional," akunya.

"Jadi tentu berebda, sepak bola internasional tentu berbeda," tandasnya.

Beckham Putra kemungkinan akan dipanggil lagi oleh Shin Tae-Yong pada pemusatan latihan timnas Indonesia U-19 berikutnya.

Baca Juga: Bek Persija Ungkap Tuah Kalimat Magis Del Piero, Jadi Penyemangat Saat Hampir Pensiun Dini

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Tribun Jabar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.