Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kebahagiaan Ganda Marc Klok di 2020, Di Ambang WNI dan Hendak Jadi Ayah

Najmul Ula - Minggu, 8 November 2020 | 11:00 WIB
Gelandang Persija Jakarta, Marc Klok, ketika menghadapi Bhayangkara FC  di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020)
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Gelandang Persija Jakarta, Marc Klok, ketika menghadapi Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020)

Tak berselang lama, kebahagiaan Klok semakin berlipat dengan anugerah terbaru dalam keluarganya.

Pada Sabtu (7/11/2020), Klok mengumumkan kehamilan sang istri melalui Instagram.

"Baby Klok, kita akan segera bertemu," tulis Klok (7/11/2020).

"Anugerah terbesar kami, ibu dan ayah sudah mencintaimu," tulisnya lagi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Baby Klok, we’ll meet soon. ???? Our biggest blessing ever. Mommy and daddy love you already infinity. #BabyKlok #ForeverGrateful

A post shared by Marc Klok (@marcklok) on

Melalui unggahan tersebut, sejumlah pelaku sepak bola Indonesia menyelamati Klok, seperti gelandang Bali United, Brwa Nouri, serta pelatih Persib Bandung, Robert Alberts.

Klok sebelumnya telah melamar sang kekasih, Cacharel Day, sejak 2019 lalu.

Pemain berusia 27 tahun tersebut mengaku bahagia bisa menjadi seorang ayah.

"Sangat senang dan bangga, sesaat lagi saya akan menjadi seorang ayah," ucapnya di laman resmi klub (7/11/2020).

"Saya akan memberikan segalanya untuk anak saya dan istri," tandasnya.

Baca Juga: Bentrok Dua Pemain Keturunan Indonesia di Pekan ke-6 Premier League, Gelandang Berdarah Maluku Berjaya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najmul Ula
Sumber : persija.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.