Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Agen Bocorkan Alasan Egy Maulana Vikri Batal Direkrut Klub Perancis

Unggul Tan Ngasorake - Senin, 9 November 2020 | 12:33 WIB
Egy Maulana Vikri didampingi agennya Dusan Bogdanovic di Kedubes Polandia untuk Indonesia, Jakarta,
Robbani
Egy Maulana Vikri didampingi agennya Dusan Bogdanovic di Kedubes Polandia untuk Indonesia, Jakarta,

Egy Maulana Vikri menerima penghargaan Jouer Revelation Trophee, di Turnamen Toulon, Prancis (7/6/2017).
agustriyanto
Egy Maulana Vikri menerima penghargaan Jouer Revelation Trophee, di Turnamen Toulon, Prancis (7/6/2017).

Baca Juga: Sebelum Gabung FK Radnik Surdulica, Witan Sulaeman Nyaris Satu Klub dengan Egy Maulana Vikri

Setelah turnamen itu, Dusan mengaku mendapat kesempatan untuk membawa Egy ke AS Sait Etienne.

Di sana Egy terlebih dahulu menjalani trial selama tujuh hari.

"Saya memiliki kesempatan untuk membawanya ke AS Saint Etienne. Salah satu klub yang banyak menghasilkan pemain muda," ungkap pria berusia 41 tahun itu.

Selama masa trial itu, Dusan mengatakan bahwa pihak AS Sait Etienne juga terpukau dengan skill Egy.

"Setelah 10 menit melihat Egy bermain mereka berkata, 'Dusan apakah dia orang Indonesia? dia memiliki kemampuan yang luar biasa'," tutur pria asal Serbia itu

Namun, pada akhirnya kesepakatan itu pun tidak terjadi.

Dusan menjelaskan bahwa pihak AS Sait Etienne menilai diluar skill Egy masih memiliki banyak kekurangan.

"Mereka bilang kepada saya, 'kamu tahu bahwa sepak bola lebih dari sekedar skill'," ujarnya.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : YouTube
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.