Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cerita Pemain Italia soal Keramahan Pemain Indonesia di Garuda Select III

Nungki Nugroho - Selasa, 22 Desember 2020 | 18:13 WIB
Lorenzo, pemain asing Garuda Select jilid III dari AS Masseroni Marchese
FACEBOOK.COM/AS-Masseroni-Marchese
Lorenzo, pemain asing Garuda Select jilid III dari AS Masseroni Marchese

"Kemudian juga sempat nobar pertandingan Juventus di kamar hotel. Sekalian belajar bahasa Italia juga," ucap Hokky.

Begitu pula dengan Noval Junior yang aktif menggunakan aplikasi penerjemah.

"Kebetulan kami mudah akrab. Di luar waktu latihan. Walaupun memang beberapa kali harus menggunakan aplikasi penerjemah," ucapnya.

Hal senada juga dirasakan oleh Lorenzo, pemain muda asal Como FC.

Ia mengaku senang bisa mendapat teman-teman baru yang ramah selama mengikuti Garuda Select III.

"Mereka semua baik, kami sering berinteraksi di luar latihan. Kami banyak bertanya satu sama lain tentang negara masing-masing. Lumayan menjadi penyeimbang di tengah intensitas latihan yang tinggi," tuturnya.

Baca Juga: Tiga Hari Latihan di Inggris, Asisten Pelatih Ungkap Kelemahan Garuda Select III

Para pemain Garuda Select Jilid 3 menjalani latihan perdana di Inggris.
progamgarudaselect.com
Para pemain Garuda Select Jilid 3 menjalani latihan perdana di Inggris.

Perwakilan Mola TV, Mirwan Suwarso, menyebut nantinya masih ada beberapa pemain asing yang akan bergabung dengan Garuda Select III.

Ia mengatakan akan ada pemain dari Italia, Afrika, dan Amerika yang gabung dengan Garuda Select III.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : programgarudaselect.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.