Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kobryn dipinjamkan Korona Kielce hingga 30 Juni 2021.
Korbyn menjalani debut bersama tim utama Lechia Gdansk melawan Sandeca Nowy Sacs pada laga terakhir Ekstraklasa musim 2017/2018.
Musim berikutnya ia dipinjamkan ke Chojniczanka Chojnice dan kembali ke Lechia pada 2019.
Baca Juga: Bubarkan Tim, Persipura Terancam Sanksi dari AFC Layaknya JDT
Musim ini Korbyn baru memainkan satu pertandingan bersama Lechia Gdansk ketika bersua Gornik Zabrze pada pekan ketiga Ekstraklasa.
Sementara itu, nasib Egy Maulana Vikri akan diperjuangkan oleh agennya, Dusan Bogdanovic.
Obrońca @LechiaGdanskSA, Rafał Kobryń, został wypożyczony do I ligowej @Korona_Kielce. Wypożyczenie będzie obowiązywać do 30 czerwca, 2021 roku.https://t.co/ceWXT2rwqL
— Lechia Gdańsk SA (@LechiaGdanskSA) January 9, 2021
Ada klausul perpanjangan dua tahun dalam kontrak Egy Maulana Vikri di Lechia Gdansk.
Dusan Bogdanovic menyebut pihaknya dalam waktu dekat akan menemui Lechia Gdansk untuk membicarakan klausul tersebut.
"Egy Maulana Vikri memiliki kontrak 3+2 tahun di Lechia Gdansk,” kata Bogdanovic dikutip dari BolaSport.com.
"Kami akan berbicara tentang klausul kontrak bersama manajemen Lechia Gdansk saat waktunya tiba," ucap Dusan.
Baca Juga: Kabar Terbaru Egy Maulana Vikri yang Sudah Gabung Latihan Lechia Gdansk
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Lechia.pl |