Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada penampilan keduanya, Mahmoud bahkan menjadi penyelamat El Mesaimeer SC saat bersua Lusail City.
Pemain keturunan Swedia-Palestina itu mencetak gol untuk El Mesaimeer pada menit ke-65.
Timnya nyaris meraih kemenangan andai tak tak dibobol oleh Abdel Rahman Massad pada menit ke-79.
Baca Juga: Momok Timnas Indonesia di Piala AFF akan Jadi Musuh Besar Yanto Basna di Liga Thailand
Ini menjadi gol pertama Mahmoud Eid bersama El Mesaimeer.
El Mesaimeer saat ini menempati peringkat keempat klasemen Divisi Dua Liga Qatar 2020/2021.
Tim yang bermarkas di Stadion Al-Sailiya itu mengoleksi 17 poin dari 11 pertandingan.
Setelah ini, El Mesaimeer akan menghadapi Al Shahaniya (14/1/2021) dan Al Shamal (19/1/2021).
Meski bergabung dengan El Mesaimeer, Mahmoud Eid tak menampik jika suatu saat ia akan kembali ke Persebaya.
"Saya hanya ingin Anda tahu bahwa saya belum selesai di klub ini. Kita memiliki lebih banyak hal untuk dicapai bersama dan semoga kita akan bertemu lagi dalam waktu dekat," tulis Mahmoud Eid di akun Instagram pribadinya.
Baca Juga: Yanto Basna Sebut Sepak Bola Indonesia Tertinggal Jauh dari Thailand
View this post on Instagram
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | instagram.com |