Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Tahun di Spanyol, Syahrian Abimanyu Cerita Perbedaan Kentara dengan Fasilitas di Indonesia

Nungki Nugroho - Kamis, 14 Januari 2021 | 06:00 WIB
Syahrian Abimanyu membentangkan syal Johor Darul Ta'zim, klub raksasa Malaysia yang merekrutnya dari Madura United, 23 Desember 2020.
INSTAGRAM.COM/OFFICIALJOHOR
Syahrian Abimanyu membentangkan syal Johor Darul Ta'zim, klub raksasa Malaysia yang merekrutnya dari Madura United, 23 Desember 2020.

Abimanyu menilai masih banyak fasilitas di Indonesia yang ketinggalan.

Salah satunya terkait tempat latihan gym yang tidak semua klub Indonesia memiliki sendiri fasilitas tersebut.

"Lapangan terus private gym masih jarang. Mungkin juga fasilitas-fasilitas modern di dalam lapangan kita masih ketinggalan," terang Abi.

Baca Juga: Berduel dengan Wonderkid Real Madrid Jadi Momen Favorit Syahrian Abimanyu di Timnas Indonesia

Bahkan ketika diminta memilih tempat latihan, Abi lebih tertarik ke Spanyol daripada Indonesia.

"Kalau latihan pilih di Spanyol karena sudah top level," tutur Abi.

Gelandang timnas U-19 Indonesia, Syahrian Abimanyu jelang laga kontra timnas U-19 Thailand.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Gelandang timnas U-19 Indonesia, Syahrian Abimanyu jelang laga kontra timnas U-19 Thailand.

Tak hanya soal fasilitas, Abimanyu juga merasakan kedisiplinan yang diterapkan di Spanyol.

Itu terlihat dari menu makan di Spanyol yang diatur oleh klub.

Hanya ada satu cheating day yang membolehkan pemain bebas konsumsi makanan.

Sebaliknya di Indonesia, pemain dibebaskan oleh klub dalam tanda kutip kesadaran diri masing-masing.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : YouTube
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.