Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang ke Belanda, Fakhri Husaini Berikan Pesan Khusus Kepada Bagus Kahfi

Nungki Nugroho - Selasa, 26 Januari 2021 | 19:07 WIB
   Selebrasi striker timnas U-16 Indonesia, Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri saat mencetak gol ke gawan
nungkinugroho
Selebrasi striker timnas U-16 Indonesia, Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri saat mencetak gol ke gawan

BOLANAS.COM - Eks pelatih timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini, memberikan pesan kepada Bagus Kahfi yang segera gabung klub Belanda, FC Utrecht.

Bagus Kahfi dalam perjalanan menuju klub Belanda, FC Utrecht, pada hari ini, Selasa (26/1/2021).

Seperti diketahui, Bagus Kahfi telah direkrut oleh FC Utrecht dengan status bebas transfer sebulan yang lalu.

Ia telah menyepakati kontrak dengan FC Utrecht dengan durasi 18 bulan plus opsi perpanjangan.

Baca Juga: Bagus Kahfi, Abimanyu, Hingga Asnawi: 2021 Jadi Pembuktian Pemain Muda Indonesia di Luar Negeri

Sebelum berangkat ke Belanda, Bagus Kahfi sempat meminta dukungan kepada mantan pelatihnya di timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini.

Layaknya ayah kepada orang tua, Bagus Kahfi meminta doa restu kepada Fakhri Husaini lewat pesan Whatsapp.

Fakhri pun membalas dengan doa dan meminta Bagus Kahfi menunggu sejenak untuk di teleponnya selepas rapat.

"Bagus saya masih rapat, selesai rapat saya telepon ya," bunyi pesan Fakhri kepada Bagus Kahfi

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : instagram.com/coachfakhri
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.