Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dengan bermain di Korea Selatan, Shin Tae-yong khawatir Asnawi tak akan bisa mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia.
Baca Juga: Permintaan Khusus Shin Tae-yong kepada Ansan Greeners Demi Asnawi Mangkualam
"Sebenarnya saya sebagai pelatih kepala timnas Indonesia, ini bukan pertimbangan mudah untuk saya," ujar pelatih berusia 51 tahun itu.
Karena kalau saya mau panggil dia untuk TC, atau persiapan turnamen akan lebih susah."
"Karena kan dia jauh ada di Ansan. Apalagi waktu FIFA matchday, awalnya saya tidak mau kirim dia ke Korea," sambungnya.
Namun, demi masa depan Asnawi, Shin Tae-yong pun akhirnya melunak dan memberikan lampu hijau untuk Asnawi berkarier di luar negeri.
"Tapi saya berpikir, Asnawi punya masa depan cerah, usianya pun masih muda," ucap Shin Tae-yong.
"Makanya saya lepas dia ke Ansan. Saya pikri ini perekrutan yang akan berhasil di Ansan. Semoga dia bisa bermain dengan baik," imbuhnya.
Asnawi sendiri sudah tiba di Korea Selatan sejak Rabu (3/2/2021).
Saat ini Asnawi harus menjalani proses karantina selama 14 hari sebelum diresmikan oleh Ansan Greeners.
Baca Juga: Resmi, Ilija Spasojevic Perpanjang Kontrak Bersama Bali United
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |
Sumber | : | YouTube.com/SPORTS-G KOREA |