Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Asnawi Mangkualam Jalani Karantina Lagi, Rencana Besar Pelatih Ansan Greeners Terganggu

Unggul Tan Ngasorake - Selasa, 23 Februari 2021 | 05:00 WIB
Pelatih Ansan Greeners, Kim Gil-sik
Instagram/ansan_greeners_fc
Pelatih Ansan Greeners, Kim Gil-sik

BOLANAS.COM - Nasib buruk dialami oleh bek Ansan Greeners, Asnawi Mangkualam, yang terpaksa harus kembali menjalani masa karantina selama 14 hari.

Asnawi Mangkualam dipastikan harus kembali menjalani isolasi selama 14 hari.

Padahal, sebelumnya Asnawi baru saja menyelesaikan masa karantinanya.

Hal tersebut terpaksa dilakukan lantaran Asnawi melakukan kontak dengan orang yang positif Covid-19.

Momen tersebu terjadi setelah Asnawi menyelesaikan masa karantina pertamanya.

Baca Juga: Berburu Pemain, Borneo FC Jalin Komunikasi dengan Bintang Timnas Indonesia

Seperti yang dirilis dalam Instagram Ansan Greeners, setelah rampung karantina Asnawi sempat singgah di rumah makan Indonesia di Korea Selatan.

Setelah makan, Asnawi sempat menyempatkan diri untuk berfoto.

Namun, penggemar yang berfoto bersama Asnawi tersebut rupanya dinyatakan positif terpapar Covid-19.

Asnawi sendiri telah menceritakan kronologi kejadian tersebut melalui unggahan di Instagram pribadinya.

"Kemarin saya mendapat kabar dan situasi yang kurang baik, dan kembali menunda bergabung bersama tim karena setelah karantina saya mengunjungi salah satu tempat makan Indonesia di Ansan city bersama official staff dan media," tulis Asnawi dalam InstaStory-nya.

"Saya berfoto dengan beberapa pengunjung disana dan ternyata salah satu pengunjung tersebut hasil swabnya sehari setelah berfoto bersama positif Covid-19."

Baca Juga: Kontrak Bersama Timnas Vietnam Segera Berakhir, Park Hang-seo akan Ikuti Jejak Shin Tae-yong?

Pemain muda Indonesia, Asnawi Mangkualam telah tiba di Pula Jeju untuk menyusul rekan-rekannya di Ansan Greeners melakukan pemusatan latihan pada Kamis (18/2/2021) sore waktu setempat.
SPORTS-G.COM
Pemain muda Indonesia, Asnawi Mangkualam telah tiba di Pula Jeju untuk menyusul rekan-rekannya di Ansan Greeners melakukan pemusatan latihan pada Kamis (18/2/2021) sore waktu setempat.

"Jadi saat ini saya harus mengikuti prosedur yang sudah ditetapkan pemerintah Korea Selatan untuk melanjutkan karantina selama 14 hati karena sempat kontak dan berdekatan dengan pasien Covid-19," imbuhnya.

Hasil tes sendiri menyatakan Asnawi negatif Covid-19.

Namun, mantan pemain PSM Makassar tersebut wajib menjalani karantina selama 14 hari.

Sebelumnya, Asnawi sendiri sudah sempat berlatih bersama Ansan Greeners di Pulau Jeju.

Kabar ini tentu bukan hal baik untuk Ansan Greeners.

Pelatih Ansan Greeners, Kim Gil-sik, kabarnya sudah menyiapkan rencana besar untuk Asnawi.

Kim Gil-sik berencana untuk mengadakan pertemuan dengan Asnawi.

Pelatih berusia 42 tahun itu ingin membantu Asnawi untuk cepat beradaptasi dengan tim.

"Saya ingin membantu adaptasi dengan bertemu (dengan Asnawi)," kata Kim Gil-sik dikutip Bolanas dari Sports-G.

Namun, rencana Kim Gil-sik tersebut dipastikan harus tertunda.

Asnawi pun kini dipastikan harus melewatkan pekan perdana K-League 2.

Baca Juga: Mimpinya Pupus Akibat Tekel Horor Bek Vietnam, Evan Dimas Ingin Ulangi Momen Final SEA Games 2019

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : instagram.com,sports-g.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.