Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laga Uji Coba Timnas Indonesia Kacau, Shin Tae-yong Sentil PSSI

Unggul Tan Ngasorake - Kamis, 4 Maret 2021 | 21:15 WIB
Pelatih timnas U-22 Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Lapangan D, Senayan, Jakarta, 2 Maret 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-22 Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Lapangan D, Senayan, Jakarta, 2 Maret 2021.

Pelaksana Tugas (Plt) Sekjen PSSI, Yunus Nusi, mengaku pihaknya memang mengajukan surat izin secara mendadak.

"PSSI mengerti dan memahami kenapa Mabes Polri belum mengizinkan pertandingan."

"Mungkin karena izin kami (PSSI) terlalu mendadak sehingga Mabes Polri perlu melakukan kajian lebih mendalam sebelum mengeluarkan izin," kata Yunus Nusi dikutip Bolanas dari laman resmi PSSI.

Yunus Nusi pun mewakili PSSI menyampaikan permintaan maaf.

Evan Dimas dan para pemain timnas U-22 Indonesia lainnya sedang melakukan pemanasan di Lapangan D, Senayan, Jakarta,  2 Maret 2021..
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Evan Dimas dan para pemain timnas U-22 Indonesia lainnya sedang melakukan pemanasan di Lapangan D, Senayan, Jakarta, 2 Maret 2021..

Baca Juga: Rumor Transfer - Pelatih Persib Beri Kode soal Stefano Lilipaly dan Ezra Walian

"Dengan ini PSSI meminta maaf kepada Mabes Polri yang sudah direpotkan," ucapnya.

"Untuk langkah selanjutnya, PSSI akan terus melakukan koordinasi dengan Mabes Polri," imbuhnya.

Sementara itu, Shin Tae-yong tak bisa menutupi rasa kecewanya usai laga uji coba timnas Indonesia gagal terlaksana.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.