Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Timnas U-22 Indonesia Vs Bali United, Kontribusi Besar Si Pengantin Baru

Nungki Nugroho - Minggu, 7 Maret 2021 | 21:33 WIB
Winger Persija Jakarta, Osvaldo Haay, merayakan gol yang dicetaknya untuk timnas U-22 Indonesia pada laga uji coba kontra Bali United, 7 Maret 2021
PSSI.ORG
Winger Persija Jakarta, Osvaldo Haay, merayakan gol yang dicetaknya untuk timnas U-22 Indonesia pada laga uji coba kontra Bali United, 7 Maret 2021

Si pengantin baru Osvaldo Haay tercatat sebagai pemain paling kontributif dengan satu assist dan satu gol di laga ini.

Seperti diketahui, Osvaldo sempat menggelar pernikahan di tengah training camp (TC) timnas Indonesia.

Dengan menjunjung tinggi profesionalitas, penyerang asal Papua itu langsung bergabung dengan timnas Indonesia seusai menggelar pernikahan. 

Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Satu Kelebihan Pemain Timnas Indonesia usai Tumbangkan Tira-Persikabo

Bali United akhirnya bisa memecah kebuntuan pada menit ke-83 lewat Lerby Eliandry.

Lerby sukses memanfaatkan kesalahan antisipasi pemain bertahan timnas U-22 Indonesia

Tak ada gol tambahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.

Skor 3-1 menjadi hasil akhir laga antara timnas U-22 Indonesia kontra Bali United.

Ini menjadi hasil positif bagi timnas U-22 Indonesia yang dipersiapkan untuk SEA Games 2021.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.