Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tim dokter memprediksi Jack Brown membutuhkan waktu antara 6-8 bulan untuk kembali ke lapangan.
Baru-baru ini, Jack Brown menceritakan perkembangan cederanya kepada pelatih Tik Tak Football First, Yahya Broer.
Jack Brown telah menjalani operasi pada Januari lalu dan kini masih dalam masa pemulihan.
Baca Juga: Berita Transfer - Belum Jadi ke Luar Negeri, Bek Timnas Indonesia Merapat ke PSM Makassar
"Sudah merasa lebih baik, sudah bisa jalan, tetapi setiap minggu latihan di fisio naik. Jadi, sekarang kalau jalan sudah enak," ucap Jack Brown dikutip dari channel Youtube Tik Tak Football First.
Pada bulan pertama penyembuhan, Jack mengaku hanya berlatih di tempat tidur.
Untuk sekarang, Jack Brown sudah bisa menjalani latihan ringan untuk menguatkan tubuh bagian atas.
"Sekarang saya sudah bisa latihan beban tetapi belum boleh lari karena ototnya belum kuat," tutur Jack Brown.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | YouTube |