Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelandang Haiti atau Jepang, Persib Tak Khawatir Adaptasi Pemain Asing Asia di Piala Menpora 2021

Najmul Ula - Jumat, 19 Maret 2021 | 16:40 WIB
Zachary Herivaux, pemain timnas Haiti berpaspor Jepang yang dikaitkan dengan Persib Bandung jelang Piala Menpora 2021.
INSTAGRAM.COM
Zachary Herivaux, pemain timnas Haiti berpaspor Jepang yang dikaitkan dengan Persib Bandung jelang Piala Menpora 2021.

Di lini serang, Persib merekrut dua pemain bintang sekaligus, yaitu Ezra Walian dan Ferdinand Sinaga.

Adapun untuk sektor tengah, Persib sempat digosipkan dengan dua pemain yaitu Zachary Herivaux dan Kazuki Takahashi.

Zachary Herivaux, berusia 25 tahun, merupakan gelandang berkewarganegaraan Haiti yang memiliki paspor Jepang.

Ia kini dalam status bebas transfer setelah mengakhiri kontrak di klub Amerika Serikat, San Antonio FC.

Gelandang asing Persib Bandung, Omid Nazari, saat mengikuti latihan tim pada gelaran Liga 1 2019.
PERSIB.CO.ID
Gelandang asing Persib Bandung, Omid Nazari, saat mengikuti latihan tim pada gelaran Liga 1 2019.

Sementara itu, Kazuki Takahashi merupakan gelandang asal Jepang kelahiran 6 Oktober 1996 yang malang melintang di Eropa.

Takahashi tercatat pernah memperkuat klub Spanyol (Leganes, Aranjuez), Finlandia (FF Jaro, hingga Rumani (Pandurii).

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar, menolak mengklarifikasi mana pemain yang masuk incaran klubnya.

"Belum lah," tegas Umuh dikutip dari Tribun Jabar (18/3/2021).

Editor : Najmul Ula
Sumber : Tribun Jabar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.