Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klaim Berani Pelatih Timnas UEA soal Timnas Indonesia: Kami Paham Semua Musuh Kami

Najmul Ula - Senin, 29 Maret 2021 | 14:25 WIB
Pelatih timnas Uni Emirat Arab (UEA), Bert Van Marwijk (tengah) bersama pemain andalannya, Omar Abdulrahman pada sesi jumpa pers pra-laga kontra tuan rumah timnas Malaysia di Kuala Lumpur, 9 September 2019.
WAN NUR AMIRAH/BERNAMA
Pelatih timnas Uni Emirat Arab (UEA), Bert Van Marwijk (tengah) bersama pemain andalannya, Omar Abdulrahman pada sesi jumpa pers pra-laga kontra tuan rumah timnas Malaysia di Kuala Lumpur, 9 September 2019.

Pelatih yang menangani timnas Indonesia dalam lima laga tersebut, yaitu Simon McMenemy, telah dipecat.

Timnas Indonesia kini menatap masa depan berbeda dengan pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong.

Meski begitu, pelatih timnas UEA Bert van Marwijk tetap percaya diri menghadapi empat laga tersisa.

Timnas UEA akan menghadapi Vietnam, Thailand, Malaysia, dan Indonesia.

Pelatih timnas U-22 Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan arahan kepada anak asuhnya di Lapangan D, Senayan, Jakarta, 2 Maret 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-22 Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan arahan kepada anak asuhnya di Lapangan D, Senayan, Jakarta, 2 Maret 2021.

"Kami memahami lawan kami karena kami sudah bermain melawan mereka sekali," ucap eks pelatih timnas Belanda itu dilansir dari The National News (28/3/2021).

"Jadi saya pikir kami memiliki peluang, karena kami tahu musuh kami, jadi kami tahu cara bermain melawan mereka," sambungnya.

Bert van Marwijk bahkan percaya diri anak asuhnya dapat melaju ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

"Jika semua pemain tetap bugar (tidak cedera)," ungkapnya.

Editor : Najmul Ula
Sumber : thenationalnews.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.