Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Saat ini rupanya Wanggai sedang dibekap cedera.
"Bukan dari Borneo saja, waktu melawan Bhayangkara juga tidak ada," kata Syamsuddin dikutip Bolanas dari laman resmi Liga Indonesia.
Syamsuddin berharap striker andalannya itu bisa segera pulih.
Namun, Syamsuddin enggan memaksakan Wanggai untuk bisa bermain di babak delapan besar Piala Menpora 2021.
Baca Juga: Resmi Diperkenalkan, Brylian Aldama akan Ditempatkan di Tim Junior HNK Rijeka
"Tapi kami memang sangat berharap dengan dia tapi bagaimanapun dia sekarang cedera, tidak bisa dipaksakan," ujarnya.
Menurut Syamsuddin, saat ini kondisi Wanggai sudah mulai pulih.
Mantan pemain Persebaya Surabaya itu pun sudah mulai berlatih dengan rekan setimnya.
"Kondisi terakhir sudah membaik tapi dia masih latihan secara terpisah,," ungkap Syamsuddin.
"ya mudah-mudahan dengan waktu kita ini bisa membaik semua," lanjutnya.
PSM Makassar sendiri dijadwalkan akan menghadapi PSIS Semarang di babak delapan besar Piala Menpora 2021.
Baca Juga: Pelatih Persib Puji Kualitas 2 Anak Didik Shin Tae-yong di Timnas Indonesia
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | ligaindonesiabaru.com |