Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bersinar di Korea Selatan, Shin Tae-yong Jamin Satu Tempat untuk Asnawi di Timnas Indonesia

Unggul Tan Ngasorake - Senin, 19 April 2021 | 03:30 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, bertemu dengan Asnawi Mangkualam selepas laga antara Ansan Greeners dan Jeonnam Dragons pada Liga Korea 2.
INSTAGRAM.COM/SHINTAEYONG777
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, bertemu dengan Asnawi Mangkualam selepas laga antara Ansan Greeners dan Jeonnam Dragons pada Liga Korea 2.

Asnawi menjadi satu nama yang sudah dipastikan akan diboyong Shin Tae-yong ke UEA Juni nanti.

"Asnawi adalah pemain pertama yang akan saya pilih saat saya menentukan 11 pemain inti," tutur Shin Tae-yong.

Meski tak menyebut nama lainnya, tapi pelatih berusia 51 tahun itu mengindikasikan bakal memanggil banyak pemain muda.

"Sejak saya ditunjuk, pemain muda seperti Asnawi bergabung dengan timnas," tutur Shin Tae-yong.

"Proses regenerasi berjalan dengan baik dan mulus," imbuhnya.

Shin Tae-yong mengaku senang lantaran pemain muda Indonesia terus menunjukkan perkembangan yang baik.

Menurut Shin Tae-yong, kepercayaan diri pemain muda Indonesia sudah meningkat sejak TC di Eropa pada Oktober 2020 lalu.

"Setelah mengalahkan tim Eropa, rasa percaya diri para pemain telah meningkat," pungkasnya.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2022 - Sinyal Regenerasi, Shin Tae-yong akan Ubah Komposisi Skuad Timnas Indonesia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Donga.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.