Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Liga 1 - Persija Start Latihan Lebih Dulu, Persib Menyusul Tiga Hari Lagi

Najmul Ula - Jumat, 21 Mei 2021 | 16:40 WIB
Penyerang Persib Bandung, Wander Luiz, mendapatkan kawalan ketat dari Maman Abdurrahman dan Rohit Chand pada laga kontra Persija Jakarta di leg pertama final Piala Menpora 2021.
LIGAINDONESIABARU.COM
Penyerang Persib Bandung, Wander Luiz, mendapatkan kawalan ketat dari Maman Abdurrahman dan Rohit Chand pada laga kontra Persija Jakarta di leg pertama final Piala Menpora 2021.

Dalam sejumlah foto yang dirilis Instagram Persija, tampak sejumlah pemain seperti Andritany Ardhiyasa, Yann Motta, dan pelatih Sudirman berlatih di bawah derasnya hujarn.

Persib tampak tak mau kalah dengan menggelar pertemuan tim pelatih yang dipimpin Robert Alberts.

"Pertemuan berakhir bagus," ungkap Robert di laman resmi klub (21/5/2021).

Sesi latihan perdana Persib diputuskan bakal digelar pada Senin (24/5/2021).

Para pemain Persib Bandung merayakan gol cepat yang dicetak oleh Ezra Walian pada laga kontra Persebaya Surabaya di perempat final Piala Menpora 2021.
LIGAINDONESIABARU.COM
Para pemain Persib Bandung merayakan gol cepat yang dicetak oleh Ezra Walian pada laga kontra Persebaya Surabaya di perempat final Piala Menpora 2021.

Persib memiliki motivasi tinggi untuk tampil baik di Liga 1 2021 setelah dikandaskan Persija di final Piala Menpora 2021.

"Kami merencanakan soal latihan sehingga bisa mulai berlatih hari Senin tanggal 24 Mei," terang Robert.

"Jadi lihat nanti, mungkin saja semua pemain bisa datang."

"Saya memberi tenggat untuk semua pemain berkumpul di hari Senin, kecuali Castillion karena kami masih mempersiapkan dokumen baginya untuk tiba di Indonesia," tandasnya.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Persib.co.id,persija.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.