Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia dan Malaysia Paling Merana, Berikut Hasil Uji Coba Kontestan Grup G Kualifikasi Piala Dunia

Nungki Nugroho - Minggu, 30 Mei 2021 | 15:30 WIB
Starting XI timnas Indonesia pada laga uji coba kontra Afghanistan jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
PSSI.ORG
Starting XI timnas Indonesia pada laga uji coba kontra Afghanistan jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Thailand kembali gagal meraih kemenangan pada uji coba kedua melawan Tajikistan dengan kedudukan akhir 2-2.

Senasib dengan Indonesia, timnas Malaysia juga menelan dua kekalahan beruntun di pertandingan uji coba.

Skuad Harimau Malaya yang memulai uji coba lebih awal dipaksa menyerah 1-4 dari Kuwait pada Minggu (23/5/2021).

Baca Juga: Soal Training camp Timnas Indonesia, Menpora Mulai Bidik Lokasi Bersama Ketum PSSI

Anak asuh Tan Cheng Hoe kembali menerima hasil buruk ketika dibungkam Bahrain 0-2 pada uji coba kedua, Jumat (28/5/2021).

Sementara tuan rumah Uni Emirat Arab sejauh ini masih belum terkalahkan dalam tiga pertandingan uji coba.

Dimulai dengan imbang 0-0 melawan Irak, menang 6-0 atas India, dan melibas Jordania 1-5.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.