Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kebobolan 6 Gol, Shin Tae-yong Beberkan Masalah Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022

Nungki Nugroho - Senin, 31 Mei 2021 | 05:00 WIB
Skuad timnas Indonesia saat menjalani uji coba melawan Oman jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
PSSI.ORG
Skuad timnas Indonesia saat menjalani uji coba melawan Oman jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Demi menyetarakan level pemain, Shin memberikan intensitas lebih tinggi kepada yang tak diturunkan pada laga sebelumnya.

"Untuk yang tidak main kemarin diberikan materi latihan dengan intensitas lebih tinggi, karena untuk mengejar level yang sama (harus sama-sama balance) dengan pemain lainnya," terang Shin.

Sejauh ini hanya Nadeo Argawinata yang masih menjalani perawatan usai terlibat benturan pada laga kontra Oman.

"Selain Nadeo, tidak ada pemain lain yang cedera setelah pertandingan itu, semuanya dalam keadaan sangat baik," pungkas Shin Tae-yong.

Baca Juga: Arema FC Diterpa Badai Cedera usai Pelatih Baru Terapkan Latihan Keras Jelang Liga 1 2021

Shin Tae-yong menegaskan bahwa tiga pertandingan Kualifikasi Piala Dunia menjadi laga sesungguhnya bagi timnas Indonesia.

Ia berharap semua pemain bisa memberikan yang terbaik untuk suporter Indonesia.

Indonesia akan melawan Thailand (3/6/2021), Vietnam (7/6/2021), dan UEA (11/6/2021).

Tiga pertandingan tersebut digelar di UEA dan ditayangkan langsung oleh televisi nasional SCTV.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.