Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dari empat pemain tersebut, hanya Ady Setiawan yang beroperasi di sektor tengah permainan.
Adapun pada laga kontra Oman, Shin memasang formasi berbeda, 4-2-3-1.
Kali ini, Shin memasang lebih banyak pemain di lini tengah, yaitu Evan Dimas, Adam Alis, dan Syahrian Abimanyu.
Formasi 4-2-3-1 pada laga itu bisa dibilang sebagai percobaan berani dari Shin Tae-yong, mengingat ia gemar memainkan 4-4-2 sejak di level timnas Indonesia U-19.
Bagaimanapun, timnas Indonesia selalu berada di pihak yang kalah dalam dua laga di atas.
Shin Tae-yong pun terlihat pening melihat penampilan anak asuhnya.
"Jujur, dari dua laga kemarin, ada timbul masalah-masalah yang terjadi," tutur Shin di laman resmi PSSI (30/5/2021).
Eks pelatih timnas Korea Selatan itu secara khusus menyoroti posisi bek tengah.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | PSSI.org |