Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sementara itu, di laga terakhir melawan Uni Emirat Arab, Shin Tae-yong sempat melakukan rotasi pemain.
Namun, pelatih asal Korea Selatan itu lebih memilih untuk memainkan Muhammad Riyandi.
Hal ini membuat Aqil Savik dan Adi Satryo harus rela menjadi penghangat bangku cadangan selama di UEA.
Nasib kurang beruntung juga dialami oleh Rifad Marasabessy dan Firza Andika.
Keduanya kalah bersaing dengan Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan.
Begitu pula dengan Ady Setiawan yang gagal menjalani debutnya bersama timnas Indonesia di kompetisi resmi.
Sejatinya, masih ada nama-nama seperti Koko Ari, Ryuji Utomo dan Andy Setyo yang juga tak dimainkan oleh Shin Tae-yong.
Akan tetapi, ketiganya tak dimainkan karena alasan masih dalam kondisi cedera.
Berikut daftar pemain yang tak dimainkan oleh Shin Tae-yong selama Kualifikasi Piala Dunia 2022:
1. Aqil Savik
2. Adi Satryo
3. Firza Andika
5. Ady Setiawan
6.Andy Setyo (Cedera)
7. Koko Ari (Cedera)
8. Ryuji Utomo (Cedera)
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | PSSI.org |