Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Temui PSSI, Federasi UEA Minta Maaf soal Insiden Salah Putar Lagu Kebangsaan

Unggul Tan Ngasorake - Senin, 14 Juni 2021 | 20:39 WIB
Wakil Sekjen PSSI, Maaike Ira Puspita bertemu dengan perwakilan federasi sepak bola UEA
Wakil Sekjen PSSI, Maaike Ira Puspita bertemu dengan perwakilan federasi sepak bola UEA

Lebih lanjut, Maaike mejelaskan agenda pertemuan tersebut.

"Tadi kami banyak melakukan diskusi dan bertukar pikiran."

"UAE FA dan PSSI berharap proses kerja sama tertuang dalam proses penandatanganan MoU," tutur Maaike.

Selain perjanjian kerjasama, UAE FA juga meminta maaf atas insiden di laga timnas Indonesia VS UEA pada Jumat (11/6/2021) lalu.

Skuad timnas Indonesia saat menghadapi Vietnam pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
PSSI.ORG
Skuad timnas Indonesia saat menghadapi Vietnam pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Baca Juga: Usai Ezra Walian, Eks Timnas Indonesia Minta PSSI Proses 2 Pemain Keturunan Lainnya

Seperti diketahui, pada laga tersebut sempat terjadi insiden kecil dimana panitia salah memutar lagu kebangsaan untuk timnas Indonesia.

Pada saat itu panitia justru memutar lagu kebangsaan Malaysia.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.