Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dari tes tersebut, diketahui bahwa keseluruhan anggota yang menjalani tes mendapatkan hasil non-reaktif atau negatif.
Meski begitu, seluruh anggota yang terlibat dalam kinerja klub tetap dihimbau dan diwajibkan untuk selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan.
"Total ada 70 orang yang di-swab, termasuk pemain, pelatih, staf, dan manajemen."
Baca Juga: Gabung Persis Solo, Eks Timnas Indonesia Jadi Pemain dengan Nilai Pasar Termahal di Liga 2
"Untuk swab, akan dilakukan secara berkala sebagai bagian dari tanggung jawab kami untuk jaga protokol kesehatan," ucap media officer Persis Solo, Bryan Barcelona.
Langkah pencegahan lain juga dilakukan oleh skuad Laskar Sambernyawa sesuai dengan protokol kesehatan yang telah ditentukan.
Beberapa diantaranya dengan membatasi interaksi dan mobilitas di lingkungan luar.
"Untuk langkah pencegahan, kita membatasi betul interaksi staf, manajemen, dan penggawa Persis dengan lingkungan luar."
Editor | : | Nungki Nugroho |