Susul Marc Klok, Alfat Fathier Sampaikan Perpisahan pada Persija Jakarta

Nungki Nugroho - Kamis, 1 Juli 2021 | 16:41 WIB
Bek Persija Jakarta, Alfath Fathier, sedang menjalani latihan di Lapangan Sutasoma, Halim, Jakarta Timur (11/3/2020)
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek Persija Jakarta, Alfath Fathier, sedang menjalani latihan di Lapangan Sutasoma, Halim, Jakarta Timur (11/3/2020)

Klok yang sejatinya diikat kontrak panjang justru membelot ke Persib Bandung.

Karier Marc Klok di Persija terhitung seumur jagung lantaran hanya berlangsung selama enam bulan.

Meski begitu, ia sukses mengantarkan Persija meraih gelar juara Piala Menpora 2021 sekaligus menyabet penghargaan pemain terbaik.

Baca Juga: Aroma Belanda di Persib Kian Kental, Robert Rene Alberts: Itu Tidak Disengaja

Sementara untuk Alfath Fathier, ia didatangkan Persija dari Madura United pada tahun lalu.

Winger Persija Jakarta, Alfath Fathier, melakukan pelanggaran kepada kapten PSM Makassar Zulkifli Syukur pada leg kedua semifinal Piala Menpora 2021.
LIGAINDONESIABARU.COM
Winger Persija Jakarta, Alfath Fathier, melakukan pelanggaran kepada kapten PSM Makassar Zulkifli Syukur pada leg kedua semifinal Piala Menpora 2021.

Sebagaimana dilansir dari Transfermarkt, kontrak Alfath Fathier di Persija baru akan berakhir pada 31 Desember 2022.

Bek kiri berpostur 172 cm itu dikabarkan tengah menjadi incaran kontestan Liga 2 seperti Persis Solo atau AHHA PS Pati FC.

Seperti diketahui, Persis Solo yang kini dikendalikan oleh putra Presiden RI, Kaesang Pangarep, tengah menyusun kekuatan untuk bisa promosi ke Liga 1.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.