Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Shin Jae-hyuk sendiri merupakan putra kedua pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Kendati masih berusia 20 tahun, Kim Gil-sik menilai Shin Jae-hyuk adalah striker yang mumpuni.
"Saya telah mengecek Jae-hyuk dalam dua bulan terakhir," tutur Kim Gil-sik, (19/7/2021).
"Kemampuannya menembus pertahanan dan secara rutin melakukan dribel bagus, dia punya insting menyerang juga," imbuhnya.
Shin Jae-hyuk sendiri tampaknya tak akan memiliki masalah dalam adaptasi bersama Ansan Greeners.
Pasalnya, Shin Jae-hyuk mengaku bahwa sebelumnya sudah pernah bertemu dengan Asnawi.
"Saya juga sudah makan malam dengan Asnawi, ayah saya juga sering membicarakan Asnawi di rumah," ujar Shin Jae-hyuk.
"Dia bilang bahwa saya harus bermain seaktif Asnawi, meski saya masih muda, saya mesti melihat dan belajar (dari Asnawi)," tandasnya.
Baca Juga: Merasa Aman dari Covid-19, Pemain Asing Persiraja Pilih Bertahan di Indonesia
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |