Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kemudian tendangan melengkung Febri Hariyadi yang bisa diamankan kiper Barito Putera, M Riyandi, pada menit ke-23.
Persib sejatinya bisa mencetak gol pada menit ke-33 melalui Mohammed Rashid.
Sayang gelandang asal Palestina itu sudah terlebih dahulu terjebak offside.
Baca Juga: Hasil Liga 1 2021, Skuad Lokal Persebaya Tumbang di Tangan Borneo FC
Menjelang akhir babak pertama, Wander Luiz sempat mengancam lewat tendangan salto namun masih melambung dari gawang Barito Putera.
Skor imbang tanpa gol menutup paruh pertama.
Pada babak kedua, pelatih Persib Robert Rene Alberts melakukan perubahan dengan memasukkan Esteban Vizcarra mengganti Frets Butuan.
Pemain naturalisasi Indonesia itu sempat terjatuh di kotak penalti Barito Putera pada menit ke-51.
Editor | : | Nungki Nugroho |