Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

TC Timnas Indonesia - Dua Pelatih Liga 1 'Keroyok' Shin Tae-yong soal Pilihan Pemain dan Metode Latihan

Najmul Ula - Minggu, 19 September 2021 | 14:44 WIB
Shin Tae-yong memimpin langsung pemusatan latihan timnas U-18 Indonesia yang dipersiapkan untuk Piala Dunia U-20 2023.
PSSI.ORG
Shin Tae-yong memimpin langsung pemusatan latihan timnas U-18 Indonesia yang dipersiapkan untuk Piala Dunia U-20 2023.

Daftar pemain tersebut rupanya mendapat respons negatif dari sejumlah pelatih Liga 1.

Sosok pertama yang mempertanyakan pemilihan pemain untuk TC timnas kali ini adalah pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster.

Bhayangkara FC mengirim dua pemain, yaitu Evan Dimas dan Adam Alis.

"Yang membuat saya bingung adalah dalam tiga pertandingan terakhir, bisa dibilang mereka berdua bukanlah pemain starter di dalam tim," terang Munster (18/9/2021).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PSSI (@pssi)

"Dan mereka juga dalam pemulihan, jadi (saya) bingung kenapa dua pemain dengan kondisi itu dipanggil," tandasnya.

Evan dan Adam memang belum menjadi pilihan utama Bhayangkara FC dalam tiga pekan pertama Liga 1 2021/22.

Sosok kedua yang mengkritik Shin Tae-yong adalah pelatih PSM Makassar, Milomir Seslija.

Milomir Seslija bahkan berkata lebih keras tentang metode kepelatihan Shin Tae-yong yang sangat menuntut fisik.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.