Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Egy Maulana Vikri Tidak Bawa Perubahan, FK Senica Dilumat Jawara Slovakia

Najmul Ula - Minggu, 26 September 2021 | 08:31 WIB
Pemain timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri membeberkan alasan sesungguhnya dirinya hengkang dari Lechia Gdansk dan bergabung klub Liga Slovakia, FK Senica.
YOUTUBE FK SENICA
Pemain timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri membeberkan alasan sesungguhnya dirinya hengkang dari Lechia Gdansk dan bergabung klub Liga Slovakia, FK Senica.

Pada menit ke-65, pelatih Pavel Sustre memasukkan Egy menggantikan Gabriel Halabrin untuk mengisi pos sayap kiri.

Seperti halnya rekan setim, Egy terlihat kesulitan memberi pengaruh ke pertandingan melawan sang pemuncak klasemen.

FK Senica pun terpaksa mengakui keunggulan Slovan Bratislava dengan skor 0-3.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by FK Senica ????❤️ (@fk_senica)

Bagi Egy pribadi, laga tersebut menjadi kali ketiga beruntun ia masuk sebagai pemain pengganti di Liga Slovakia 2021/22.

Selain itu, sang wonderkid juga telah melahap satu pertandingan penuh di ajang Piala Slovakia melawan Nafta Gbely (22/9/2021).

Dengan tambahan 25 menit pada laga tadi malam, Egy kini mengoleksi total 177 menit bermain bersama FK Senica.

Capaian tersebut melampaui saldo Egy selama tiga musim bersama Lechia Gdansk di Liga Polandia yang cuma 132 menit.

Editor : Najmul Ula
Sumber : cas.sk
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.