Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dihantam Kanan Kiri, Debut Starter Syahrian Abimanyu di JDT Cuma Berlangsung 52 Menit

Najmul Ula - Jumat, 1 Oktober 2021 | 15:00 WIB
Syahrian Abimanyu mencatatkan debutnya bersama Johor Darul Takzim di Liga Super Malaysia 2021 saat menghadapi Sabah FC pada Minggu (8/8/2021).
JOHOR DARUL TAKZIM
Syahrian Abimanyu mencatatkan debutnya bersama Johor Darul Takzim di Liga Super Malaysia 2021 saat menghadapi Sabah FC pada Minggu (8/8/2021).

Abimanyu ditempatkan di posisi gelandang bertahan, berduet dengan kapten tim Natxo Insa.

Abimanyu terlihat mampu menyesuaikan diri dengan ritme cepat klub berjuluk The Southern Tigers, walau beberapa kali salah mengambil keputusan.

Eks gelandang Madura United itu juga sempat melepas tendangan jarak jauh yang masih melebar dari gawang PJ City.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by JOHOR DARUL TA’ZIM FC (@officialjohor)

Pada akhir babak pertama, Abimanyu tergolek selama beberapa waktu setelah mengalami salah tumpuan usai berduel dengan pemain lawan.

Peristiwa itu terulang sesaat setelah memasuki babak kedua, kali ini ia memegangi kaki kanan yang terlihat disemprot oleh tim medis.

Komentator pertandingan pun menyebutkan Abimanyu keluar lapangan dengan "terencok-encok".

Abimanyu masih mampu melanjutkan pertandingan, tetapi pelatih Benjamin Mora berkata lain.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.